Kenali 10 Macam Backlink Powerful Untuk Optimasi Website Kamu

Saya juga baru belajar SEO, apalagi urusan backlink. Untuk urusan optimasi website dari semenjak saya mengenal SEO kayanya ya begitu-gitu saja. Macam-macam backlink yang bisa dilakukan untuk optimasi website haruslah yang berkualitas. Tidak musim lagi menanam baclink dengan cara spamming, apalagi dengan cara membanjiri komentar blog atau fórum dengan link yang menuju ke website yang kita mau.

Dibawah ini ialah 10 macam Backlink yang bisa kamu coba untuk mengoptimasi website kamu. Memang butuh waktu untuk melakukannya, tapi ya setau saya SEO nggak ada yang otomatis. Kalo mau otomatis disarankan untuk build web AGC saja. Dimana kamu tinggal setting dan bisa publish sampai ribuan konten, dan tinggal menunggu untuk mesin pencari mengindex dan deindex website AGC kamu.

Macam-Macam Backlink Untuk Optimasi Blog

Macam-macam backlink

1. Footer Backlink

Jenis Backlink ini bisa kamu pakai bila kamu ialah penyedia jasa pembuat theme atau jasa pembuat website. Link website kamu bisa ditaruh pada bagian footer website lain yang kamu buat. Saat ini sudah jarang yang membuat backlink footer seperti itu alasannya karena kurang efektif.

2. Blog Comment Backlink

Kalau kamu sedang membaca blog dan menemukan kolom komentar dibawahnya, coba telusuri terkadang terdapat komentar yang menaruh link menuju website tertentu. Jenis backlink ini sangat gampang untuk dilakukan. Namun kamu harus rajin-rajin untuk blogwalking. Akan tetapi perlu diketahui jika tidak semua website bisa kita komentari, kamju harus mencari website dengan tema sejenis atau yang relevan dengan website milik kamu.

Artikel Terkait:  Daftar Situs Web yang Diblokir di China

Pilihlah website yang mempunyai otoritas yang tinggi dan low outbond link (sedikit yang ikut memberikan komentar di sana) juga bersifat dofollow. Bila website tersebut masih bernilai kurang, maka lebih baik digunakan untuk memberikan link ke website dummy saja dan jangan langsung memberikan backlink ke halaman website utama kamu.

3. Social Media Backlink

Macam-macam backlink berikutnya ialah Social Media Backlink. Kamu bisa menaruh backlink di akun social media kamu. Taruh link website kamu pada biografi, share link artikel dari website kalian di post dan juga dengan cara membuat note. Social media bisa berupa Facebook, Instagram, Twitter, Youtube dan lain lain.

4. Link Profile Backlink

Link Profile di forum juga bisa memberikan backlink dengan mudah. Banyak forum yang memberikan kolum untuk kamu menruh website kamu di profile. Contoh forum yang memberikan link seperti detik forum, kaskus, viva blog dan banyak lagi.

5. Contextual Backlink

Contoh website yang bisa kamu pakai untuk mendapatkan atau membangun jenis backlink ini ialah seperti Blogspot, WordPress, Kaskus, dll. Biasanya kalau kamu mau mendapatkan backlink jenis ini hanya cukup membuat artikel atau post saja dimana kamu menyisipkan link yang mengarah ke halaman tertentu di website kamu.

Artikel Terkait:  Alhamdulillah, Akhirnya Google Adsense di Approve Lagi

6. Social Bookmark Backlink

Social bookmark sangat mudah memberikan link ke blog kita, akan tetapi harus diingat jika ini ialah low quality backlink. Karena banyaknya pengguna yang menjadikan socbook untuk lahan spam backlink. Saran saya jangan langsung memberikan link ke website utama kamu, namun bisa untuk ke blog dummy atau forum.

7. Document Sharing Backlink

Kamu juga bisa menaruh backlink di Website document sharing, dimana dokumen seperti word, pdf, powerpoint, excel, dll. Salah satu website yang populer untuk memberikan jenis backlink ini ialah Academia.edu. Silahkan daftar terlebih dahulu, kemudian upload file yang telah kamu berikan link ke website kamu. Coba saja efeknya ke trafik kamu nantinya.

8. Image Sharing Backlink

Image sharing backlink ini prinsipnya juga sama dengan website document sharing. Kamu bisa upload foto atau gambar, berikan deskripsi singkat dan jangan lupa taruh link kamu disana.

9. Guestbook Backlink

Pada dasarnya backlink jenis ini hampir mirip dengan blog comment. DIsarankan untuk mencari yang masih sedikit spam link di sana.

10. Blogroll Backlink

Pada masanya teknik backlink ini sangat banyak yang memakai, Kamu hanya menaruh link halaman website dituju pada bagian sidebar. Akan tetapi saat ini sudah banyak ditinggalkan karena dianggap tidak efektif.

SEO tidak luput dari pengelolaan backlink salah satunya. 10 Macam Backlink powerful diatas merupakan salah satu cara Untuk Optimasi Website yang masih bisa digunakan sampai saat ini.

Diambil dari berbagai sumber

Baca Juga : Kenapa sih Penting Mengenal Jenis-Jenis Keyword Untuk Blogging?

Related Posts

Cara Set Up VPS Untuk Ternak Blog

Halo kawan, kalau kamu lagi mencari cara set up vps untuk ternak blog maka artikel dibawah ini pas untuk kamu. Banyak teman-teman yang masih kebingungan saat migrasi…

alternatif chatgpt

3 Alternatif Chatbot Selain Chatgpt

Alternatif selain chatgpt – Chatbot AI ChatGPT saat ini tengah hype dan banyak digemari pengguna dari beragam kalangan. Sebabnya, chatbot ini dapat menjawab berbagai pertanyaan, walaupun platform…

apa itu chat gpt

Apa Yang Dimaksud Dengan Chat GPT?

Apa yang dimaksud dengan chat gpt – Chat GPT adalah singkatan dari Generative Pre-trained Transformer. Ini adalah jenis teknologi chatbot baru yang digunakan untuk melakukan percakapan dengan…

chat gpt gratis

Cara Menggunakan Chat GPT Gratis

Cara menggunakan chat gpt gratis – Saat ini menggunakan Chat GPT masih gratis. Akan tetapi nantinya ChatGPT akan dikenakan biaya sebesar US$ 20 atau sekitar Rp 290…

Web Hosting Gratis

5 Rekomendasi Web Hosting Gratis Terbaik di Indonesia

Web hosting gratis terbaik di indonesia – Web hosting gratis adalah salah satu cara yang bagus untuk memulai website Anda tanpa mengeluarkan biaya. Dengan menggunakan layanan web…

web hosting

Apa Yang Dimaksud Hosting?

Apa yang dimaksud hosting – Hosting atau disebut juga dengan penyedia layanan hosting adalah sebuah layanan yang menyediakan ruang di server atau komputer yang terhubung ke internet…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *